7 cara tunjukan cinta pada suami

adsense 336x280 Tidak hanya pada saat Valentine saja, melakoni delapan hal ini dalam kehidupan sehari-hari, tentu saja akan membuat suami makin cinta dan hubungan pernikahan pun sehat. Ini dia tujuh cara ungkapkan kasih sayang pada suami. Berikut 7 Cara Tunjukkan Cinta Pada Suami di Hari Kasih Sayang, yaitu :

1. Menciumnya Sebelum Beraktivitas
Kepanikan seringkali terjadi di pagi hari, terutama jika pasangan telat bangun atau harus menghadapi meeting di kantor. Dalam keadaan sesibuk itu, cobalah tetap menunjukkan rasa cinta dengan memberinya kecupan sebelum ia berangkat ke kantor. Ini memberi arti bahwa Anda selalu mendukungnya.

2. Berikan Pujian
Coba temukan apa yang Anda cintai dari pasangan dan berikan dia pujian untuk hal itu, sekarang. Salah satu cara membuat suami bahagia adalah dengan membuat mereka merasa percaya diri dan betapa mereka sangat berarti untuk Anda.

3. Kejutan
Tidak ada yang lebih menyenangkan selain mendapat kejutan dari orang tersayang. Anda mungkin sering mendapat kejutan dari suami, sekarang kenapa tidak Anda melakukan hal serupa untuknya. Kejutan ini bisa berupa apa saja, mulai dari membelikan benda-benda yang dibutuhkannya, membuatkan masakan favorit, atau tiba-tiba Anda tampil dengan busana seksi dan menggodanya.

4. Hargailah Pasangan
Hargailah segala sesuatu yang telah dilakukan pasangan Anda. Contohnya dengan mengucapkan "terima kasih" atas apa yang telah dia lakukan atau bisa juga dengan mengatakan "kamu membuatku merasa nyaman". Kalimat seperti itu telah memberitahukan bahwa usaha yang ia lakukan berhasil.

5. Kurangi Sikap & Perkataan Menyakitkan
Coba ingat-ingat sikap dan perkataan Anda yang mungkin kerap menyakitkannya. Kalau sudah ingat, mulai kurangi dua hal tersebut. Gantikan sikap negatif tersebut dengan hal-hal positif. Misalnya saja, dengan berusaha berkomunikasi dulu sebelum menjadikan suatu masalah sebagai perdebatan.

6. Berikan Pijatan
Pekerjaan yang menumpuk, teguran atasan, atau berselisih pendapat dengan teman sekantor tentu saja meberikan tekanan tersendiri bagi siapapun yang mengalaminya. Jika ia tiba di rumah dalam keadaan murung dan lelah, tak ada salahnya Anda berikan pijatan di leher dan pungungnya agar ia merasa lebih rileks.

7. Rencanakan Kencan
Kesibukan si dia seringkali membuat Anda merasa dilupakan? Daripada mengeluh, mengapa tak coba merencanakan sebuah kencan. Pilih tanggal kencan yang berarti untuk Anda berdua, seperti tanggal perkawinan atau hari jadi dan ajaklah si dia untuk mendatangi restoran favorit Anda berdua.

---------------------------------------------------------------------------------------------------------------
keyword : Berita riau , portal  berita riau , riau hari ini , kompasriau.com adsense 336x280

0 Response to "7 cara tunjukan cinta pada suami"

Posting Komentar